Rekomendasi Jual Nasi Tumpeng Jakarta, Nomor 4 Juaranya!
Banyak orang menjadikan nasi tumpeng sebagai salah satu menu andalan di berbagai momen sakralnya. Tak heran, menunya yang lengkap dan bentuknya yang unik membuat nasi tumpeng menjadi pilihan berbagai kalangan, sebagai sajian istimewa. Bagi warga Jakarta, sudahkah menemukan tempat jual nasi tumpeng yang tepat?
Memilih penyedia atau catering nasi tumpeng memang susah-susah gampang. Pemilihan catering yang salah, tentu akan sangat mengecewakan. Padahal, setiap orang menginginkan sajian terbaik bagi para tamu di acara pentingnya. Pastikan untuk selalu survey dan mencari informasi tentang jual nasi tumpeng Jakarta terlebih dahulu sebelum memesannya.
Ketahui Filosofi Nasi Tumpeng Sebelum Memilih Tempat Jual Nasi Tumpeng Jakarta
Sudah tahukah kalau ternyata nasi tumpeng memiliki filosofi? Mulai dari bentuk, menu, dan warnanya, tersimpan makna tersendiri. Sebelum memilih catering jual nasi tumpeng Jakarta, yuk ketahui arti nama dan filosofi nasi tumpeng!
Banyak orang yang belum mengetahui bahwa tumpeng adalah singkatan dari yen metu kudu sing mempeng. Artinya, hidup harus penuh dengan kesungguhan dan pantang menyerah.
Sedangkan bentuk nasi tumpeng terinspirasi dari falsafah geografis masyarakat Jawa yang banyak dikelilingi gunung berapi. Dari sinilah, asal usul nasi tumpeng berbentuk kerucut.
Nasi tumpeng adalah bentuk yang merepresentasikan hubungan antara Tuhan dengan umat-Nya dan manusia dengan sesamanya. Bentuk nasi tumpeng yang kerucut menggambarkan konsep kebesaran Tuhan yang berada di puncak. Bentuknya yang menjulang ke atas juga melambangkan harapan supaya kesejahteraan hidup manusia semakin ‘tinggi’ atau meningkat.
Biasanya nasi tumpeng disajikan menggunakan nasi kuning atau nasi putih, dan ternyata hal ini juga ada maknanya. Nasi tumpeng yang menggunakan nasi kuning melambangkan kekayaan dan moral yang luhur. Sedangkan nasi putih yang ada pada nasi tumpeng memiliki arti kesucian. Jadi, pilih yang mana?
Seperti yang sering kita lihat bahwa nasi tumpeng dikelilingi dengan berbagai macam lauk pauk. Namun, tahukah berapa jumlah lauk pauk pada nasi tumpeng? Biasanya, lauk pauk yang ada pada nasi tumpeng berjumlah tujuh macam. Masyarakat Jawa mengartikan angka tujuh sebagai pitulungan atau pertolongan.
Tak sembarangan, tujuh lauk pauk tersebut juga memiliki makna tersendiri. Apa saja ketujuh lauk pauk dan apa maknanya? Simak penjelasan berikut ini!
- Nasi
Dari namanya saja sudah terlihat bahwa menu utama nasi tumpeng adalah nasi. Nasi melambangkan makanan pokok Indonesia yang halal. Selain itu, nasi juga memiliki arti hidup yang terang dikelilingi dengan kekayaan dan kemakmuran.
- Ayam
Lauk olahan ayam sudah tak asing lagi pada nasi tumpeng. Ayam melambangkan bahwa manusia harus menghindari sifat buruk ayam jago, seperti sombong, sok jagoan, congkak, dan lain-lain. Selain itu, manusia juga tidak boleh melupakan Tuhan dalam hidupnya.
- Ikan lele
Sebenarnya, nasi tumpeng juga bisa dilengkapi dengan ikan lele. Namun, kebanyakan orang menggantinya dengan ikan asin seperti gereh. Ikan lele menyimbolkan ketabahan walaupun hidup di dalam air yang tidak mengalir. Selain itu, ikan lele juga menggambarkan keuletan dalam menyelesaikan masalah.
- Ikan teri
Tak jarang, ikan teri menjadi salah satu lauk yang ada pada nasi tumpeng. Ikan teri adalah ikan yang selalu hidup bergerombol. Oleh karena itu, ikan teri dalam nasi tumpeng dimaknai dengan kerukunan dan kebersamaan antar sesama manusia.
- Sayur urap
Di dalam nasi tumpeng juga ada sayuran sebagai pelengkap. Sayur yang digunakan yaitu sayur urap atau gudangan. Sayur urap memiliki banyak makna sesuai dengan jenis sayurannya. Makna sayur urap yaitu melindungi (kangkung), ayem tentrem (bayam), tumbuh (kecambah), pemikiran matang (kacang panjang) dan mampu menghidupi keluarga (bumbu urap).
- Telur rebus
Telur rebus adalah salah satu menu favorite dalam nasi tumpeng. Ternyata, telur rebus bermakna bahwa manusia harus merencanakan matang-matang setiap tindakan yang akan diambil. Hal ini dilakukan untuk mempersiapkan segala risiko yang mungkin terjadi kedepannya.
- Cabai merah
Biasanya, cabai merah digunakan sebagai hiasan dan dibentuk menyerupai kelopak bunga. Hiasan cabai merah ini diletakkan di atas nasi tumpeng. Cabai merah memiliki simbol kehidupan yang terang dan bermanfaat bagi orang lain.
Rekomendasi Tempat Jual Nasi Tumpeng Jakarta Terbaik
Setelah mengetahui arti nama dan filosofi nasi tumpeng, tentu membuat orang semakin yakin untuk menghidangkan nasi tumpeng di momen special. Jangan sampai salah pilih catering jual nasi tumpeng di Jakarta. Berikut rekomendasi jual nasi tumpeng Jakarta yang mungkin cocok di lidah :
- Nasi Tumpeng Jakarta
Seperti namanya, Nasi Tumpeng Jakarta adalah salah satu catering nasi tumpeng yang berada di Jakarta. Nasi Tumpeng Jakarta menawarkan nasi tumpeng yang terbuat dari bahan-bahan terbaik dan dibuat dihari yang sama dengan pengirimannya. Selain nasi tumpeng, ada juga tumpeng mini, nasi kebuli, nasi box, nasi liwet dan masih banyak lagi.
- Rumah Tumpeng Jakarta
Rumah Tumpeng Jakarta jual nasi tumpeng untuk wilayah Jakarta, Depok, Bekasi dan Tangerang. Rumah Tumpeng Jakarta menawarkan nasi tumpeng dan tumpeng mini yang enak dan sederhana, serta memiliki cita rasa khas nusantara bagi para pelanggannya.
- Nasi Kentjana
Sejak 2010, Nasi Kentjana telah menyajikan nasi tumpeng yang lengkap dan unik untuk wilayah Jakarta dan Bekasi. Nasi Kentjana memiliki berbagai pilihan paket nasi tumpeng yang bisa disesuaikan dengan budget. Pilihan menunya antara lain Nasi Tumpeng Murah, Nasi Tumpeng Hemat, Nasi Tumpeng Klasik, Nasi Tumpeng Super, Nasi Tumpeng Extra dan lain-lain.
- Royal Tumpeng
Royal Tumpeng adalah catering nasi tumpeng premium yang melayani pesan nasi tumpeng Jakarta, Bekasi, Bogor, Tangerang dan Depok. Royal Tumpeng menyediakan berbagai variasi nasi tumpeng, nasi box, snack box dan prasmanan. Tak perlu khawatir mengenai pengiriman, karena nasi tumpeng akan diantarkan oleh kurir berpengalaman. Kabar gembiranya, ongkos kirim gratis untuk pelanggan Royal Tumpeng.
Royal Tumpeng sendiri menjadi tempat jual nasi tumpeng Jakarta terbaik . Mereka telah mendapat 667 ulasan positif dari pelanggan di Google Reviews. Jadi, tak perlu diragukan lagi kelezatan dan kualitas nasi tumpeng yang ditawarkan oleh Royal Tumpeng.
Dengan pengalaman selama lebih dari 10 tahun, dalam membuat tumpeng yang terbuat dari bahan baku terbaik dan halal. Nasi tumpeng yang dibuat memiliki tampilan yang menarik dan rasa yang lezat khas masakan Indonesia. Nasi tumpeng dari tempat mereka sangat cocok dihidangkan dalam acara syukuran, lamaran akikah dan lain-lain.
Tak hanya nasi tumpeng, Royal Tumpeng juga menyediakan beraneka macam menu yang cocok untuk acara istimewa. Menu-menu yang ditawarkan antara lain tumpeng mini, tumpeng karakter, nasi kotak, snack box, nasi kebuli, kue tampah, nasi liwet daun pisang, prasmanan dan roti buaya. Hmm, sangat menggiurkan bukan?
Pilihan nasi tumpeng yang tersedia juga bermacam-macam. Ada paket tumpeng kuning, tumpeng putih dan juga tumpeng hijau. Di setiap paket nasi tumpeng memiliki lauk pauk yang berbeda-beda karena menyesuaikan nasi yang digunakan. Pelanggan juga bisa menambahkan menu lauk diluar paket yang ditawarkan dengan biaya tambahan.
Harga yang ditawarkan yaitu Rp 780.000,00 dengan diameter tampah 45 cm untuk porsi 10 orang. Sedangkan nasi tumpeng untuk porsi paling besar yaitu 90 orang dibandrol dengan harga Rp 3.470.000,00. Harga tersebut sudah termasuk 1 sendok nasi, 1 pisau potong, 2 pasang sendok lauk dan 1 mangkok sambal.
Tak perlu khawatir, Royal Tumpeng memberikan gratis ongkos kirim untuk wilayah Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi.
Itulah empat rekomendasi catering nasi tumpeng yang bisa menjadi referensi bagi siapa saja yang saat ini sedang memerlukannya. Semoga bermanfaat!